35 Ide Souvenir Pernikahan Aesthetic Unik Mewah Bermanfaat dan Berkesan
Konten [Tampil]
35 Ide Souvenir Pernikahan Aesthetic Unik Mewah Bermanfaat dan Berkesan - Pernikahan adalah salah satu momen yang sakral benar tidak teman Linimasaade? Bukan hanya sebagian orang saja, bahkan hampir setiap orang sangat merencanakan dengan baik-baik dalam menyambut pesta pernikahan. Entah itu perencanaan Mua nya, attire, dekorasi hingga perintilan seperti souvenir pernikahan.
Dalam pernikahan souvenir salah satu hal yang penting dalam resepsi. Menurutku souvenir itu salah pengingat dalam sebuah acara.
Apalagi momen pernikahan yang sekali seumur hidup. Tak tanggung-tanggung ada yang jauh-jauh hari menyiapkan untuk diberikan kepada para tamu.
Pernah tidak berfikir kalau kata souvenir ada artinya? Souvernir artinya cendera mata, kenang-kenangan bahkan buah tangan yang tujuannya untuk hadiah kepada seseorang dalam acara tertentu yang pernah ia kunjungi.
Kalau di telaah lagi kata souvenir berasal dari bahasa Perancis "souvenir". Begitu pun bahasa Inggris mengartikan kata souvenir sebagai benda pengingat ya kalau di artikan kenang-kenangan ya.
Jadi ingat saat masih kecil. Setiap ke pernikahan saudara maupun tetangga, tidak lupa memilih souvenir pernikahan yang lucu-lucu.
Kalau dulu itu ada kipas kayu, pensil kayu, permen, gantungan kunci dari bunga kering, dompet batik, hingga cobek.
Enggak tahu kenapa suka banget sama souvenir pernikahan. soalnya desainnya lucu-lucu jadi masih keingat sampai sekarang meskipun barang-barangnya sudah gak ada.
Manfaat Souvenir Pernikahan Bagi Tamu Undangan
1. Tanda terima kasih
Manfaat yang pertama sebagai ucapan terima kasih kepada seseorang yang telah menghadiri suatu acara yang sangat penting. Biasanya diberikan souvenir sebagai kenangan-kenangan.
2. Sebagai kenang-kenangan
Souvenir bisa digunakan dalam acara dan kondisi apapun. Misalnya pernikahan. Dengan adanya souvenir kita jadi ingat akan acara momen baik itu pernikahan teman, keluarga dan kerabat.
3. Menghormati kehadiran tamu undangan
Tidak afdal dalam pernikahan tidak ada souvenir. Bukan hanya sebagai kenangan-kenangan, souvenir sebagai simbol menghormati tamu yang telah datang jauh-jauh untuk memberikan doa restu.
4. Membuat rasa bahagia
Namanya dikasih barang secara cuma-cuma pasti membuat orang bahagia.
Tips Memilih Souvenir Pernikahan
1. Sesuaikan budget
Pastikan budget untuk souvenir dihitung secara tepat dan cermat. Karena pengeluaran saat pernikahan sangat banyak.
2. jumlah souvenir
Kalau jumlah, sesuaikan dengan jumlah tamu yang akan di undang. biasanya jumlah souvenir sama dengan jumlah undangan pernikahan. Misalnya 400 undangan, berarti 400 souvenir pula. Bisa juga dilebihkan 10. Kalau mau ngatur membagikan souvenir di kasih aja satu-satu. Kadang suka ada bawa anak kecil bawa 2 kadang tiga hehe.
3. Desain Souvenir
Biasanya untuk souvenir ada desain sesuai yang kita inginkan. Mau pakai nama, tanggal pernikahan atau polosan. Bisa sesuai permintaan.
4. Memesan Jauh-jauh hari
Jangan sampai mempersiapkan souvenir seminggu sebelum pernikahan. Bakalan gak bikin tak tenang. Kan namanya juga custom ya membutuhkan waktu. Apalagi pembeliannya via online memakan waktu di perjalanan. Ya minimal 2 bulan atau 1 bulan menuju pernikahan. tidak apa-apa di cicil dulu untuk persiapannya. Biar tenang.
5. Souvenir yang bermanfaat dan Mudah dibawa
Pilih yang mempunyai nilai fungsi dan bisa digunakan. Jangan sampai cantik souvenirnya tapi hanya sekali aja terima setelah itu dibuang. Kan sayang banget ya.
6. Pilih Vendor Souvenir yang terpercaya
Cek and recheck jasa yang akan membuat souvenir pernikahan. entah itu ratingnya, produknya, kualitasnya hingga jarak dari tempat kediaman. Pastikan pilih yang terpercaya yah.
Ide Souvenir Pernikahan Unik dan Berkesan
1. Cermin Kecil
2 Sendok Garpu
3. Sodet Cabe
4. Tote bag
5. Konektor masker
6. Gunting Kuku
7. Tasbih
8. Kipas
9. Gantungan Kunci
10. Tanaman Hias
11. Sabun Aromaterapi
12. Sajadah Traveling
13. Bross Mutiara
14. Handuk
15. Tasbih Digital
16. Masker
17. Gelas
18. Dompet Batik
19. Teflon Solet
20. Centong
21. Pulpen unik
22. Tumblr
23. Gantungan Baju
24. Kantong
25. Sukulen
26. Gantungan Kunci Macrame
27. Kacamata
28. Ikat Rambut
29. Kerudung
30. Estetika yang Berhasil
31. Sumpit
32. Pengupas buah
33. Buku catatan
34. Mangkok sambal
35. Bibit Parfum
36. Saputangan
37. Pembuka botol
38. Korek api unik
39. Bingkai foto
40. Hiasan Magnet Kulkas
41. Kue kering
42. Toples mini
Itulah beberapa ide souvenir pernikahan. Semoga teman Linimasaade bisa menambah ide lagi saat membaca artikel ini hehehe. Boleh dong kalau teman Linimasaade saat menikah souvenirnya apa? Berbagi di kolom komentar ya.
Beneer kak kalo suvenir berupa tumblr dan sumpit bermanfaat banget karena pasti kepake. Beda kalo suvenirnya pajangan.
ReplyDeleteBtw aku pernah dapat suvenir garukan punggung wkwkwk kok unik ya.
Pernah dapat juga Mbak, emang unik hihi tapi bermanfaat.
DeleteNyari vendor cendera mata ini lumayan tricky. Pernah tanteku pas mau nikahin anaknya, eh vendornya gak sesuai waktu pengerjaannya dan mendekati hari H belom semuanya siap. Bikin panik.
ReplyDeleteTentang apa bendanya, menurutku yang penting bermanfaat dan dapat awet digunakan.
Nah hal yang sering dilupakan saat pernikahan tentang pilih vendor souvenir ya Kak.
DeleteKok pas banget sih, aku lagi merencanakan pernikahan untuk anakku yang Sulung. Alhamdulillah udah dapet untuk sovenir pernikahan, dompet dengan motif yang lagi trend dan aku suka karena ukurannya cukup besar. Multifungsi sih bisa untuk wadah HP, plus duit atau lipstik, skincare gitu deh
ReplyDeleteWah selamat ya bund. Kalau udah dipilih sesuai dan cocok bikin bahagia banget.
DeleteZaman sekarang tuh karena semua sadar akan sustainable lifestyle, jadi souvenir yang tampak bermanfaat memang sendok garpu dan sedotan yang bisa di cuci yaa.. Se-set gitu jadi kepake banget.. Apakagi desainnya cantik dan travel friendly.
ReplyDeleteTapi dulu akutu punya hobi yang aneh.
Suka ngumpulin undangan pernikahan yang cantik-cantik. Benera kaya yang sayang banget ngebuangin undangan pernikaha, kalau terniat. Itu kan dia nyetaknya mahal yaa.. Asa berakhir di tong sampah tuuu...syediiih...
wkwwk hobi kita sama mbak lendy, berarti kita visual ya seneng banget sama yang cantik-cantik dan unik desainnya.
Deleteaku termasuk yang suka nih ngumpulin suvenir pernikahan. paling oke memang suvenir itu yang bisa dipakai kayak alat makan dan sejenisnya.
ReplyDeleteToss samaan Mbak Antung. Bikin bahagia kan hihi.
Delete